Rabu, 28 Oktober 2015

Pengertian Getah Bening

| Rabu, 28 Oktober 2015
Pengertian Getah Bening - Di samping darah, di dalam tubuh kita terdapat pula cairan yang disebut getah bening atau limfa. Getah bening merupakan cairan jaringan tubuh yang tidak terserap oleh darah. Bagaimana susunan getah bening?
Kelenjar Getah Bening

Kelenjar Getah Bening
Susunan getah bening menyerupai plasma darah, berwarna bening kekuningan-kuningan sehingga disebut getah bening. Susunan cairan itu tidak saman dengan darah. Getah bening berwarna kekuningan dan tidak mengandung sel darah, kecuali sel-sel darah putih tertentu yang dihasilkan oleh kelenjar getah bening.

Fungsi getah bening di samping untuk melawan kuman, juga untuk mengangkut zat makanan yang berupa lemak, vitamin, dan mineral yang dapat larut dalam lemak. Bagaimana peredaran getah bening berlangsung? Peredaran getah bening merupakan peredaran darah terbuka. Peredarannya dimulai dari jaringan tubuh. Dari jaringan tubuh, getah bening masuk ke pembuluh getah bening halus. Selanjutnya, beberapa pembuluh getah bening halus bergabung membentuk pembulu getah bening kecil. Beberapa pembulu getah bening kecil bergabung menjadi pembulu getah bening yang lebih besar dan seterusnya.

Pada tempat tertentu dari pembulu getah bening terdapat kelenjar getah bening atau kelenjar limfa. Kelenjar itu mampu menghasilkan sel-sel darah putih. Adanya sel-sel darah putih menyebabkan kelenjar getah bening mampu melawan kuman penyakit yang masuk ke dalam tubuh dan melewati kelenjar tersebut. Dengan demikian, penyebaran kuman-kuman terebut di dalam tubuh dapat dicegah. Beberapa kelenjar limfa yang besar terdapat pada pembulu limfa di daerah ketiak, pangkat leher, lipat paha, tonil, amandel, dan di jonjot usus.

Apabila terjadi terinfeksi, misalnya jari tertusuk duri, kelenjar limfa di ketiak akan membesar seperti meradang. Hal itu menunjukkan bahwa di daerah ketiak tersebut terdapat kuman yang akan melewatinya. Akibatnya, terjadi peningkatan produksi sel-sel darah putih oleh kelenjar getah bening ketiak. Apabila jari kaki kiri yang tertusuk duri dan mengalami infeksi, kelenjar limfa mana yang membengkak? Kelenjar limfa di lipatan paha sebelah kirilah yang akan membengkak. Aliran getah bening tidak dipompa oleh puat peredaran, seperti pada peredaran darah, tetapi karena desakan otot-otot rangka disekitar pembulu getah bening. Untuk mencegah terjadinya aliran balik getah bening, di sepanjang pembulu getah bening terdapat katup berpasangan yang dapat mencegah aliran balik tersebut.

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar